Pada Jumat, 4 dan 11 Oktober 2024, MTs Ar Royyan Kota Malang yang terletak di Jalan Terusan Sulfat 47 Kota Malang dan kini dikenal dengan MATSARO, menggelar workshop kreatif dengan tema "Mendesain Cover dan Ilustrasi untuk Buku Fiksi serta Nonfiksi." Kegiatan ini dipandu oleh Nia Kiena dan diikuti oleh siswa-siswi kelas 7,8 dan 9 yang telah menyelesaikan penulisan buku mereka.
Workshop ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Bulan Bahasa yang pada kegiatan ini berfokus pada proses pembuatan desain cover dan ilustrasi buku. Pembuatan desain cover dan ilustrasi tersebut merupakan bagian dari proyek literasi sekolah yang menggabungkan kreativitas dan teknologi digital.
Siswa-siswi yang telah menulis buku fiksi dan nonfiksi ini belajar tentang teknik dasar mendesain sampul buku serta membuat ilustrasi yang menarik. Mereka juga diajarkan tentang editing dan layout buku agar karya tulis mereka siap untuk diterbitkan. Kegiatan ini menjadi langkah penting bagi para siswa dalam meningkatkan kemampuan literasi digital mereka serta mengasah kreativitas di bidang seni dan desain.
MTs Ar Royyan sendiri merupakan madrasah yang masih tergolong baru dan berbasis kurikulum pondok, yang berusaha untuk memperkenalkan siswa pada berbagai keterampilan yang relevan dengan dunia modern. Workshop ini diharapkan dapat memberikan pengalaman langsung bagi siswa dalam mengembangkan bakat menulis dan desain mereka, sehingga nantinya mampu menciptakan karya yang tidak hanya bermanfaat bagi diri sendiri tetapi juga memiliki potensi untuk dipublikasikan.
Meskipun saat ini belum ada sponsor yang mendukung penerbitan karya-karya tersebut, Matsaro membuka kesempatan bagi pihak-pihak yang tertarik untuk menjadi sponsor dalam mendukung penerbitan buku hasil karya siswa-siswi ini. Dengan demikian, mereka bisa melihat karya mereka diterbitkan dan dibaca oleh khalayak yang lebih luas. Tujuan utama dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk mendorong minat baca dan tulis siswa serta meningkatkan literasi digital yang penting di era modern.